Senin, 31 Oktober 2011

CONTOH POSTER ENERGI

Contoh Poster tema Energi


Read more »

APA KOMPUTASI AWAN?

Komputasi awan (bahasa Inggris: cloud computing) adalah gabungan pemanfaatan teknologi komputer ('komputasi') dan pengembangan berbasis Internet ('awan'). Awan (cloud) adalah metefora dari internet, sebagaimana awan yang sering digambarkan di diagram jaringan komputer. Sebagaimana awan dalam diagram jaringan komputer tersebut, awan (cloud) dalam Cloud Computing juga merupakan abstraksi dari infrastruktur kompleks yang disembunyikannya.[1] Ia adalah suatu metoda komputasi di mana kapabilitas terkait teknologi informasi disajikan sebagai suatu layanan (as a service), [2] sehingga pengguna dapat mengaksesnya lewat Internet ("di dalam awan") [3] tanpa mengetahui apa yang ada didalamnya, ahli dengannya, atau memiliki kendali terhadap infrastruktur teknologi yang membantunya.[4] Menurut sebuah makalah tahun 2008 yang dipublikasi IEEE Internet Computing "Cloud Computing adalah suatu paradigma di mana informasi secara permanen tersimpan di server di internet dan tersimpan secara sementara di komputer pengguna (client) termasuk di dalamnya adalah desktop, komputer tablet, notebook, komputer tembok, handheld, sensor-sensor, monitor dan lain-lain."[5]
Komputasi awan adalah suatu konsep umum yang mencakup SaaS, Web 2.0, dan tren teknologi terbaru lain yang dikenal luas, dengan tema umum berupa ketergantungan terhadap Internet untuk memberikan kebutuhan komputasi pengguna. Sebagai contoh, Google Apps menyediakan aplikasi bisnis umum secara daring yang diakses melalui suatu penjelajah web dengan perangkat lunak dan data yang tersimpan di server. Komputasi awan saat ini merupakan trend teknologi terbaru, dan contoh bentuk pengembangan dari teknologi Cloud Computing ini adalah iCloud
Read more »

Hard Disk Eksternal dengan Balutan Kayu

Bagi Anda yang saat ini berencana membeli hard disk eksternal untuk keperluan penyimpanan data secara mobile, barangkali bisa melirik produk yang dikembangkan oleh empat mahasiswa yang tergabung dalam Nuansa Indonesia. Perangkat tersebut diberi nama Hade, yang merupakan hard disk eksternal yang dibungkus kayu dan bermotifkan angklung, edisi yang sangat terbatas.
Hal itu diungkapkan Adjie Wicaksana dari Nuansa Indonesia, Hade sebetulnya merupakan hard disk eksternal merek Samsung dengan kapasitas 320 GB yang dikemas lagi dengan kayu berwarna cerah kemudian ditambah dengan ukiran angklung pada permukaan besinya. Produk eksklusif ini dibanderol dengan harga Rp 1 juta.

"Segmen kami memang untuk kalangan menengah ke atas yang ingin mendapatkan barang yang juga dikemas secara premium," kata Adjie.
Dia mengungkapkan, produk yang dikerjakan di kota Cimahi itu belum dijual secara bebas karena Nuansa Indonesia belum menyempurnakan pembungkusan produknya. Yang ada, sejak diproduksi bulan Agustus lalu sudah terjual 5-7 unit dari orang yang melihatnya sewaktu pameran. Menurut rencana, penjualan baru dilakukan pada November mendatang.

Pemilihan motif angklung dilakukan karena Nuansa Indonesia memilih tema Jawa Barat sebagai dasar desain produknya. Nama Hade dalam Bahasa Sunda bisa diartikan sebagai "hebat" atau "bagus" dan bila dilafalkan seperti "HD" dalam bahasa Indonesia.

Selain HD eksternal, Nuansa Indonesia juga menyiapkan dua produk premium lainnya untuk dilempar ke pasar high-end yakni Bendrongan dan Ngemut, dua buah perangkat elektronik yang juga dinamai dalam Bahasa Sunda.

Bendrongan adalah pengeras suara portabel yang juga dibalut kayu dengan docking untuk iPod, colokan USB, maupun kartu memori. Yang menarik, produk yang semula ditawarkan dengan harga Rp 1,5 juta ini memiliki motif Mega Mendung pada salah satu bagiannya.

Sementara itu, Ngemut yang bisa diartikan mengingat, adalah jam weker yang memiliki fitur tambahan berupa proyektor yang akan memantulkan angka waktu ke langit-langit bila ditekan. Produk ini ditawarkan dengan harga Rp 1,2 juta. Berminat?
BY: KOMPAS.COM
Read more »

PERTUMBUHAN PENGGUNA INTERNET DI INDONESIA MEINGKAT 13JUTA

Hasil riset memperlihatkan bahwa pertumbuhan penggunaan Internet di Indonesia terus meningkat. Jika di tahun 2010 lalu rata-rata penetrasi penggunaan Internet di kota urban Indonesia masih 30-35 persen, di tahun 2011 ini ditemukan oleh MarkPlus Insight bahwa angkanya sudah di kisaran 40-45 persen.
Hasil riset, yang dirilis oleh Majalah Marketeers ini, dilakukan oleh MarkPlus Insight terhadap 2161 pengguna Internet di Indonesia memberikan gambaran jelas mengenai tren penggunaan Internet di Indonesia. Menurut MarkPlus Insight, jumlah pengguna Internet di Indonesia pada tahun 2011 ini sudah mencapai 55 juta orang, meningkat dari tahun sebelumnya di angka 42 juta.
Studi terhadap urban netizen di Indonesia ini dilakukan pada bulan Agustus – September 2011 di 11 kota besar antara lain Jakarta, Bodetabek, Surabaya, Bandung, Semarang, Medan, Makassar, Denpasar, Pekanbaru, Palembang, dan Banjarmasin.
Mereka yang diriset adalah pengguna Internet, usia 15-64 dari SES ABC dan menggunakan Internet lebih dari 3 jam sehari. Satu yang diangkat menjadi payung utama dalam riset tahun ini adalah mengenai nilai-nilai, perilaku dan gaya hidup para pengguna Internet di Indonesia.
Angka pertumbuhan pengguna Internet di Indonesia masih didominasi oleh anak muda dari kelompok umur 15-30 tahun. Di masing-masing kota yang disurvei oleh MarkPlus Insight, sekitar 50 persen hingga 80 persen dari pengguna Internet merupakan kaum muda.
Dari riset ini terkuak pula pertumbuhan jual/beli online sebesar 100 persen pada tahun 2011 dibanding tahun 2010. Seperempat pengguna Internet memiliki alat untuk melakukan e-payment. Di antara alat yang tersedia, SMS dan Internet banking menjadi yang paling populer. Internet banking didominasi oleh dua bank yaitu Bank Mandiri yang kuat di luar Jawa dan Bank BCA di pulau Jawa.
Tren meningkatnya penggunaan  Internet Banking  di Indonesia dapat pula dilihat dari  trafik pengunjung ke KlikBCA.com dan bankmandiri.co.id yang kini berada di peringkat 15 dan 28 website terpopuler di Indonesia menurut Alexa.com.
Riset Netizen 2011  oleh MarkPlus Insight ini juga  memberikan indikasi  bahwa  rata-rata pengguna Internet di Indonesia mengakses melalui smartphone dan notebook.
Dari sini juga terkuak bahwa mayoritas pengguna Internet aktif di Indonesia mengganti ponsel mereka dalam satu tahun belakangan, dengan alasan yang sifatnya emosional antara lain karena ingin mengikuti model terbaru, mengikuti tren sosial, atau bahkan sekedar menambah koleksi.
Penetrasi mobile Internet di Indonesia saat ini sebesar 57 persen. Dari segi jumlah populasi, data dari MarkPlus Insight mengatakan bahwa saat ini ada 29 juta mobile Internet user di Indonesia. Dengan maraknya gadget baru yang berkembang dan ditunjang pula oleh semakin terjangkaunya harga paket mobile Internet yang ditawarkan oleh operator seluler, angka ini meningkat sebesar hampir 100 persen dari tahun sebelumnya yaitu 16 juta orang.
Angka populasi pengguna mobile Internet di Indonesia menurut  riset  MarkPlus Insight  ini tidak menghitung berapa besaran  jumlah gadget yang aktif terhubung dengan Internet. Di riset ini juga terkuak bahwa rata-rata netizen di Indonesia punya gadget lebih dari satu yang terkonek dengan Internet.
Read more »

Ensiklopedia Video Internet Gratis

Media video dalam format internet pasti Anda kenal lewat YouTube. Tapi di mata Budi Putra dan kawan-kawan, video dalam konteks film bisa dikemas dengan konsep semacam Wiki. Maka muncullah sebuah situs yang menjadi gudang berbagai macam film baik format pendek (short movie) maupun film panjang. "termasuk karya-karya indie movie," ujar mantan editor chief Yahoo! Asia Tenggara itu.
Lewat perjumpaan di London, kami mendapat penjelasan apa dan bagaimana situs yang ia kelola sekarang ini. Bernama www.viki.com, di dalamnya sudah ribuan film tersimpan. Bahkan banyak sekali film-film Indonesia yang sebelumnya pernah Anda simak di layar lebar. Konsep viki.com memang menarik. Pengguna internet diajak untuk tidak hanya menonton film secara gratis, namun juga memberi apresiasi lewat komentar, atau juga men-share lewat situs jejaring sosial.

Film-film Korea termasuk sinetron seperti Boys Over Flowers, Coffee Prince, atau Bad Boy pun silakan bebas tonton. "Jadi penonton di mana pun bisa menyimak film maupun sinetron dari mana saja," ujar pria yang kini memelihara rambut gondrongnya itu.
Selain film Korea, film dari India juga termasuk salah satu yang paling kerap ditonton. Bahkan belakangan Viki mulai dilirik berbagai perusahaan film asal Hollywood. Salah satu keunggulan yang format video Viki adalah kompresi file yang sangat signifikan. "Dengan begitu proses buffering dapat dikurangi, bahkan sama sekali tanpa buffer," ujar Budi.

Tak heran jika Viki lalu menjadi salah satu pilihan bagi insan perfilman untuk menaruh karya filmnya. Salah satu sineas muda Indonesia, kata Budi, adalah Joko Anwar. Model bisnis yang ditawarkan pun memberi benefit kepada pembuat film. "Semua tertulis secara jelas dengan kontrak yang tidak main-main," jelasnya.
Viki sendiri memperoleh pendapatan berasal dari iklan. Lewat media ini,Viki hidup. Sementara itu, untuk memperkaya konten, Viki menambahkan penerjemahan ke dalam berbagai bahasa. Para penerjemahnya partisipatif. Tak heran jika sebuah film bisa memberi opsi beberapa bahasa, termasuk Indonesia. Kini Viki - menurut Forbes- telah ditonton  rata-rata sebanyak 80 juta view per bulan. Sekaligus menjadi salah satu web community yang terbaik.

"Sebagai start-up konsep web yang kita tawarkan harus jelas dan fokus," terang Budi. Untuk mengembangkan bisnisnya, Viki tempo hari memperoleh dana segar sebesar 4,3 juta dolar.
Sekarang kalau Anda tak sempat nonton drama Korea berjudul Playfull Kiss, segera buka komputer dan panteng saja Viki.
Sumber :
FORSEL
Read more »

Minggu, 30 Oktober 2011

MERUBAH TAMPILAN KURSOR BERTABUR BINTANG

Merubah Tampilan Kusor Blog


MERUBAH TAMPILAN KURSOR BERTABUR BINTANG

Saya yakin, Anda pasti bosan dengan cursor berbentuk panah itu. Banyak cara yang dibuat oleh setiap blogger untuk membuat tampilan blognya terkesan cantik, unik dan menarik macam-macam. . pernah lihat suatu blog dengan cursor bertabur bintang? 
Langkah-Langkah:
1. Login ke blogger.
2.Masuk ke Layout-->Page Element
3.Tambahkan gadget HTML/JavaScript
4.Pilih kode taburan bintang dibawah ini.

Bintang Hijau
<script src="http://sites.google.com/site/amatullah83/js-indahnyaberbagi/bintang.hijau.js" type="text/javascript"></script> 


Bintang ungu
<script src='http://sites.google.com/site/amatullah83/js-indahnyaberbagi/bintang.ungu.js' type="text/javascript"></script>

Bintang merah
<script src='http://sites.google.com/site/amatullah83/js-indahnyaberbagi/bintang.merah.js' type="text/javascript"></script>

Bintang biru
<script src='http://sites.google.com/site/amatullah83/js-indahnyaberbagi/bintang.biru.js' type="text/javascript"></script>

Bintang putih
<script src='http://sites.google.com/site/amatullah83/js-indahnyaberbagi/bintang.putih.js' type="text/javascript"></script

Semoga bermanfaat kawan :)
Read more »

TIPS MENGHEMAT BATERAI LAPTOP ATAU NOTEBOOK

TIPS MENGHEMAT BATERAI LAPTOP ATAU NOTEBOOK

Pengguna laptop (notebook) dan netbook sekarang sudah semakin banyak, bisa dikatakan dengan semakin terjangkaunya harga keduanya, maka semua orang bisa memilikinya. Fungsi laptop selain untuk mendukung kuliah, pekerjaan sehari-hari di kantor juga dapat digunakan untuk hiburan. Namun pemakaian yang tidak terkontrol membuat baterai cepat habis. Dimana perlakuan memakai baterai (dis-charger) atau mengisi baterai (re-charge) akan memperpendek umur baterai. Kedua perlakuan tersebut akan menghabiskan umur baterai menjadi lebih singkat. Bila satu langkah saja dapat dijaga, maka umur baterai akan lebih lama.

Disini saya akan beri sekedar tip dan saran agar baterai laptop atau netbook memiliki umur lebih panjang. Tip dan saran tersebut diantaranya adalah:
Untuk pemakaian hanya di rumah/kantor alias tidak mobile, lepaskan baterai dari laptop, gunakan power langsung dari adaptor yang dicolok ke listrik. Pakai baterai untuk keperluan mobile saja. 


Baterai yang jarang digunakan jangan dibiarkan menganggur untuk waktu yang lama. Cobalah menggunakan baterai anda sekali dalam sebulan agar baterai anda tidak berkurang kapasitasnya.


Untuk menghindari mati saat listrik padam, maka tancapkan adaptor laptop pada UPS sehingga Anda memiliki kesempatan untuk menyimpan data-data sebelum benar-benar mati.

Atau kalau Anda memiliki dua buah baterai, dimana yang satu lama sudah ngedrop dan yang satu masih baru. Maka gunakan saja baterai yang lama tadi selalu terpasang di laptop dan gunakan power langsung, jadi fungsi baterai lama ini bisa seperti UPS, tidak akan langsung padam jika listrik mati.


Ketika baterai sudah penuh (100%), sebaiknya segera lepaskan adaptor untuk mengisi baterai. 


Lebih baik memakai kipas tambahan (murah kok) untuk laptop bila sering dipakai dalam waktu lama. Sama seperti peralatan elektronik lainnya, laptop beroperasi dengan lebih efisien jika ia dijaga agar tetap sejuk. Suhu panas menganggu kemampuan baterai, menghadapi temperature terlalu panas akan memperburuk daya tahan baterai itu sendiri.


Redupkan intensitas layar laptop, semakin terang layar anda, semakin banyak konsumsi tenaga yang dibutuhkan (memang sih semakin terang semakin gegas unjuk kerja laptop). Jika anda tidak dapat bekerja dengan yang redup, setidaknya buatlah intensitas tidak terlalu terang dan nyaman untuk mata Anda.


Nonaktifkan peralatan eksternal atau matikan USB saat tidak digunakan lagi. ( oiya, catatan penting untuk Anda : JANGAN terlalu mengandalkan menyimpan data selalu di flashdisk, maksudnya buka dokumen langsung flashdisk dan itu dilakukan berjam-jam, sebaiknya disalin dulu file tersebut ke harddisk laptop/pc baru selanjutnya diproses buka, setelah selesai baru disalin kembali ke flashdisk. Karena banyak pengalaman, flashdisk mudah rusak sehingga data-data penting tidak dapat dibaca lagi. Salah satu penyebabnya adalah listrik yang tidak stabil yang dapat mengakibatkan komponen flashdisk rusak. )

Jika tidak konek ke jaringan termasuk Internet, maka matikan sementara WiFi atau Bluetooth, karena peralatanWiFi dan Bluetooth ini mengkonsumsi banyak tenaga. Matikan saat tidak digunakan, maka kerja laptop anda akan menjadi lebih ringan.


Hindari membuka file pada CD/DVD secara langsung dalam waktu lama atau membiarkan piringan CD selalu ada dalam CD/DVD drive, karena mereka mengkonsumsi lebih banyak energi, Cobalah untuk menyalin file dan membukanya di harddisk. 


Jika komputer tidak dipakai lama, maka matikan atau atur otomatis setelah berapa menit tidak dipakai berpindah ke mode Hibernate, jangan Standby. Standby mengurangi penggunaan energi, namun tidak sebanyak hibernation yang membuat pemakaian energi menjadi nol saat tidak aktif. Selain itu hibernate membuat komputer startup lebih cepat dari biasanya dan Anda akan dibawa kembali ke posisi pekerjaan terakhir sebelum dilakukan hibernate.


Jangan melakukan Multitasking terlalu berat - Cobalah untuk mengerjakan satu hal setiap waktu saat anda mengandalkan baterai. Semakin banyak program dan aplikasi yang jalankan, semakin besar beban yang ditanggung laptop anda, semakin berat laptop anda bekerja. Tutup program yang tidak diperlukan. 


Jangan bermain game jika anda tidak memiliki pekerjaan untuk dilakukan, hindarilah/kurangi bermain game atau menonton DVD. Aktivitas ini menggunakan lebih banyak tenaga dibandingkan membuka email atau menggunakan word.


Jangan biarkan baterai laptop terbuka pada temperatur ekstrim atau cahaya matahari langsung. Simpanlah di tempat yang kering dan sejuk, biasanya diwadahkan ke dalam plastik lalu dimasukkan kotak yang berbusa tebal supaya jika jatuh tidak terguncang keras.
Read more »

TIPS HEMAT BATERAI NOTEBOOK

Read more »

Tips Praktis Merawat Notebook atau laptop

Perawatan dan pemeliharaan notebook harus menjadi perhatian utama pengguna, khususnya jika notebook atau laptop itu sering dibawa kemana-mana. Bagaimana agar notebook Anda memilikikinerjanya tetap optimal dan selalu tampak mengkilat?
Tulisan ini mengulas berbagai tips sederhana dalam merawat dan menghindarkan laptop Anda dari kerusakan dini. Ini akan berguna dalam menambah umur laptop Anda.

1. Tidak sembarangan mendownload software gratis dari internet.
Terlebih lagi misalnya software yang seolah-olah sebagai suatu antivirus. Gunakan software- software yang telah Anda dapatkan dari paket laptop yang Anda beli. Risiko virus bisa merusak ke dalam laptop Anda jika Anda sembarangan menggunakan software dari internet. Jika Anda tetap ingin menggunakan software hasil download, maka pastikan sudah Anda scan software tersebut dengan antivirus yang Anda miliki.

2. Jangan letakkan laptop di lantai.
Ketika laptop Anda di lantai, maka risiko laptop terinjak kaki orang, anak Anda, atau binatang peliharaan akan sangat besar. Anak kecil akan mengira laptop Anda mainan dan binatang peliharaan Anda bisa saja merusak bagian-bagian tertentu dari laptop. Selain itu laptop yang diletakkan di lantai akan cepat kotor oleh debu.

3. Gunakan stabilizer
Jika Anda sedang bekerja di laptop dengan menggunakan listrik (tanpa baterai), maka sebaiknya gunakan stabilizer yang bisa mencegah terjadinya tegangan listrik yang tidak stabil ke laptop Anda. Jangan meninggalkan notebook terhubung ke listrik dan tidak terpakai selama beberapa jam.

4. Jangan letakkan benda apapun di antara keyboard dan layar laptop.
Seringkali seseorang yang menggunakan laptop, kemudian meletakkan kertas-kertas di atas keyboard laptop, kemudian menutup laptopnya. Hal ini sangat berbahaya, karena risiko layar tergores menjadi besar. Tentunya Anda tidak ingin mengganti layar laptop gara-gara tergores bukan?.  Sebaiknya gunakan screen saver.

5. Jangan letakkan laptop Anda pada permukaan yang terlalu empuk.
Misalnya laptop Anda letakkan pada sofa yang sangat empuk, sehingga laptop menjadi terlihat agak tenggelam di dalam sofa. Ini adalah sangat berbahaya, karena dapat menghambat keluarnya panas dari dalam laptop dan menjadikan laptop Anda kepanasan.

6. Berhati-hatilah ketika membawa laptop Anda di dalam tas.
Jangan gunakan sembarang tas untuk membawa laptop Anda. Gunakan tas yang memang digunakan untuk laptop sehingga benda-benda lainnya tidak akan menggores bagian-bagian tertentu pada laptop.

7. Jangan pernah minum atau makan atau meletakkan minuman yang mengandung cairan di sekitar laptop.
Ini sangatlah berbahaya, karena laptop sangat peka terhadap cairan yang mengenai laptop, misalnya saja cairan yang masuk ke dalam keyboard.

8. Jangan pernah berusaha untuk membongkar laptop Anda sendiri.
Ini merupakan tindakan yang sangat tidak bijaksana. Laptop bukanlah seperti radio atau tape recorder biasa. Banyak bagian-bagian yang sangat kecil yang dari pabriknya saja sudah dirakit dengan menggunakan presisi robot. Jika Anda ceroboh, maka laptop Anda bisa rusak parah. Bawalah selalu laptop yang rusak ke dealer atau service center dari laptop Anda.


Tips Perawatan dan Operasi
• Hindarkan notebook dari goncangan atau getaran.
• Jangan meletakkan note-book pada permukan yang tidak rata/stabil.
• Jangan meletakkan apa-pun yang berat di atas notebook.
• Hindarkan notebook dari panas yang berlebihan atau terkena sinar matahari langsung.
• Jangan meletakkan notebook pada tempat dimana benda asing atau uap yang lembab bisa mempengaruhi sistemnya.
• Jangan menggunakan atau menyimpan notebook di tempat yang lembab.
• Jangan meletakkan notebook di tempat yang bisa menutupi ventilasinya.
• Jangan mematikan powernya sampai Anda sudah menutup semua program dengan benar.
• Jangan mematikan perangkat peripheral apapun selama Anda notebook sedang menyala.
• Jangan melepas perangkat notebook sendiri.
• Lakukan perawatan rutin pada notebook Anda.
• Lepaskan kabel power sebelum memasang perangkat peripheral
Read more »

Sabtu, 29 Oktober 2011

Tips memilih laptop notebook



Bagaimana memilih laptop yang sesuai dengan kebutuhan?
  1.  Tentukan dulu kegunaannya, apakah laptop akan dipakai untuk disain dan gaming, 
    men-develop sistem, atau mobile.

-      Jika laptop dipakai untuk tujuan disain dan gaming, sebaiknya Anda memilih spesifikasi  laptop dengan menitikberatkan pada kartu VGA (Video Graphics Array) dan memori yang handal. Jika Anda ingin laptop dengan kemampuan lebih tinggi, memilih teknologi multi-core dan arsitektur 64-bit sangat disarankan. Memilih VGA contohnya yang NVIDIA, ATI Redion dll. Karena vga ini berdiri sendiri, sehingga kuat dan lebih cepat prosesnya.
-      Untuk mobile, Anda bisa menekankan pilihan pada umur baterai, berat laptop, ukuran layar,serta beberapa fitur internal konektifitas seperti wifi, bluetooth, IrDA, NetworkCard, Modem.
  1. 2.   Jika Anda akan sering memakai laptop di perjalanan, sebaiknya pilih laptop yang ringan, dengan ukuran layar 
    yang tidak terlalu besar agar tidak kesulitan membawanya.


  2.       Jika kita menginginkan notebook tidak hanya sebagai perangkat kerja tetapi 


  3.       uga pusat hiburan, perhatikan beberapa fasilitas multimedia yang ditawarkan. Asus misalnya menyertakan sebuah kamera digital yang diletakkan di bagian atas layar notebooknya. Kamera digital yang dapat diputar tersebut dapat digunakan untuk mengambil foto, merekam video klip atau sebagai Webcam.Fasilitas
  4.       menarik lainnya adalah playback CD, DVD dan TV yang memungkinkan kita memutar CD, DVD atau menyalakan TV tanpa harus mengaktifkan Windows. Guna mendukung fasilitas tersebut beberapa
  5.        n
    otebook telah menyertakan speaker dan subwoofer berkualitas tinggi. 
  6.       Jangan abaikan kenyamanan perangkat input pada notebook. Dibandingkan keyboard serta pengganti mouse pada notebook tentu saja memiliki sejumlah kekurangan. Misalnya tombol-tombolnya lebih kecil dan area untuk meletakkan telapak tangan kita juga lebih terbatas.PhotobucketCara terbaik untuk mengetahui kenyamanan keyboard notebook adalah dengan mencobanya sebelum membeli. Untuk meningkatkan kemampuan keyboard, beberapa merek notebook menyertakan tombol-tombol yang biasa diprogram
  7.       untuk akses cepat ke aplikasi. Photobucket Beberapa notebook bahkan muncul dengan mouse wireless sebagai pelengkap keyboard yang lebih nyaman dibandingkan menggunakan touchpad. Jika sering

menggunakan notebook di atas meja, kita dapat menambahkan keyboard ataumouse eksternal yang dapat dihubungkan melalui port PS2 atau USB.
Read more »

Jumat, 21 Oktober 2011

Ajax Jquery


A.    Ajak
Ajax merupakan kepanjangan dari Asynchronous JavaScript + XML dan bukan merupakan bahasa pemrograman baru tetapi suatu metode/teknik baru yang menggunakan teknologi yang telah ada. Ajax menggunakan teknologi lama yaitu Javascript yang melakukan request ke server untuk meminta data dalam bentuk Text/XML. Coba anda bandingkan diagram proses suatu website keserver pada website konvensional dan website yang menggunakan Ajax.

Sekarang bandingkan dengan website yang menggunakan Ajax:

Jika anda lihat pada website yang menggunakan Ajax, proses request ke server dilakukan oleh Javascript. Sehingga tampilan pada browser client tidak mengalami perubahan (refresh). Kemudian hasilnya akan dikirim oleh server dalam bentuk Text/XML dan ditampilkan dibrowser client.
Ajax merupakan penggabungan teknologi-teknologi berikut ini:
·         Javascript
·         HTML/XHTML
·         XML
·         CSS

B.    JQuery
JQuery adalah sebuah framework/library JavaScript yang dapat membantu kita mempermudah dan mempercepat pengolahan DOM pada halaman web.
Dengan jQuery kita dapat membuat web lebih menarik dan interaktif dengan mudah. jQuery sudah mengautomasi pekerjaan-pekerjaan yang umum dan mempersimple code yang kompleks. Library ini sangat kecil dan mempunyai banyak pluggin yang dapat mempermudah kita.

Adapun fitur-fitur yang ditawarkan oleh jQuery adalah
·Mempermudah akses dan manipulasi ke bagian page tertentu. jQuery menawarkan sebuah selector yang robust dan efesien untuk mengambil bagian tertentu pada dokumen yang selanjutnya bisa dimanipulasi.
·Mempermudah perubahan tampilan dokumen. jQuery dapat mengubah tampilan CSS dengan mudah.
·Merespon interaksi user dengan webpage. jQuery mempunyai cara yang sangat-sangat elegan untuk memasukkan sebuah even ke dalam salah satu bagian dari webpage.
·Menambah animasi. Kita dapat memberi animasi pada webpage kita dengan jQuery
·Mempermudah AJAX.

A.    Membuat Pertanyaan Konfirmasi

Dalam memebuat program ada kalanya kita ingin agar data yang diinputkan tidak salah. Teknik Validasi yang anda terapkan pun, misalnya validasi nama tidak boleh angka terkadang tidak maksimal. Kalau misalnya kita salah ngetik nama “Irul” dengan “irung”, pasti nama akan langsung tersimpan bukan? Bukan hanya itu, biasanya seorang user tidak sengaja menekan tombol enter. Padahal belum selesai mengetik. Ada cara untuk mengatasi hal tersebut, yakni dengan membuat pertanyaan konfirmasi. Pertanyaan konfirmasi berfungsi untuk menampilkan pertanyaan “ok” dan “cancel”. Ini untuk memastikan apakah data yang diinputkan sudah benar dengan melakukan pengecekan ulang.
Pertanyaan konfirmasi seperti diatas dengan javascript.

Contoh:
Pertanyaan.js

function pertanyaan ()
{
      if(confirm('Anda yakin yang ingin anda posting ini sudah benar?'))
      {
            return true;
      }
else
      {
            return false;
      }
}


Index.html
<html>
<body>
<script language="javascript" src="pertanyaan.js"></script>
<a href=# onclick="return pertanyaan ()">Tes membuat pertanyaan...</a>
</body>
</html>

Tampilannya:

Pada pertanyaan.js, dibuat perintah confirm untuk menampilkan kotak peesan ok dan cancel. Karena menggunakan function, kita gunakan return true jika benar dan return False jika salah. Lalu pada bagian yang ingin dimunculkan pertanyaan,tambahkan perintah onclick. Maksudnya ketika diklik, event apa yang terjadi.
B.    Membuat Acordionstabs

Accordion Menu adalah menu dengan beberapa efek animasi. Ini memiliki beberapa item menu baris atas yang saat diklik matikan untuk membuka sub menu pilihan. Ketika menu lain tingkat atas dipilih, menu lain yang terbuka secara otomatis akan runtuh dan menyimpan area layar berguna

Script html
<html>
  <head>
   <link type="text/css" href="css/tabs-accordion.css"
    rel="stylesheet" />
   <script type="text/javascript"
   src="jquery.tools.js"></script>
   
   <script type="text/javascript">
   $(document).ready(function() {
   $("#accordion").tabs("#accordion div.pane", {tabs:'h2',effect:'slide',initialIndex:null});
   });
   </script>
   </head>
     <body>
     <!-- accordion -->
     <div id="accordion">
     <h2 class="current">Bagian Web Designer</h2>
       <div class="pane" style="display:block;">
           <img src="images/javascript24.png" style="margin:0px 15px 15px 0pt; float: left;">
              <h3>Web Designer</h3>
                 <p><strong>Web Designer bertugas sebagai juru gambar, yaitu mendesign website.</strong></p>
                 <p style="clear:both;">
                 Web designer biasanya memiliki kemampuan mengolah gambar menggunakan photoshop.
                 Disamping itu, dia juga memiliki kemampuan memngatur layout menggunakan Dreamweaver, HTML,CSS, Javascript (jQuery).</p>
         </div>
        
         <h2>Bagian Web Programmer</h2>
         <div class="pane">
                 <h3>Web Programmer</h3>
         <p>Web programmer bertugas sebagai juru coding, yaitu melakukan pemrograman website.</p>
         </div>
        
         <h2>Bagian Web Administrator</h2>
         <div class ="pane">
                 <h3>Web Administrator</h3>
         <p>Web administrator bertugas sebagai juru maintence,yaitu melakukan pemeliharaan dan penjagaan website.</p>
         </div>
  </div>
  </body>
  </html>

Dibuat file yang dilengkapi css,js, gambar dan bahan yang disertakan.

Tampilannya

Menggunakan efek jQuery untuk menghidupkan menu akordeon. jQuery menyediakan Fade In / Fade Out efek , tapi menu akordeon terlihat lebih realistis jika kita menggunakan Slide In / Out Slide efek.

C.     Membuat Detepicker

a.       Buat sebuah folder di dalam dokumen root web Anda, misalkan saja nama foldernya adalah kalender.
b.       Lalu buat folder css dan js di dalam folder kalender. Kemudian copykan file jquery-1.4.4.js dan folder ui dari folder development-bundle ke dalam folder js Anda
c.        Copykan juga file jquery.ui.all.css, jquery.ui.base.css, jquery.ui.datepicker.css, dan jquery.ui.theme.css dari folder development-bundle\themes\ui-lightness serta file demos.css dari folder development-bundle\demos ke dalam folder css Anda.
d.       Dan yang terakhir copy folder images dari folder development-bundle\themes\ui-lightness ke dalam folder css Anda.

Dibuat file yang dilengkapi css,js, gambar dan bahan yang disertakan.


Script Html
<hrml>
 <head>
  <link type="text/css" href="ui.all.css" rel="stylesheet" />
  
  <script type="text/javascript" src="jquery-1.3.2.js"></script>
  <script type="text/javascript" src="ui.core.js"></script>
  <script type="text/javascript" src="ui.datepicker.js"></script>
  <script type="text/javascript">
   $(document).ready(function(){
    $("#tanggal").datepicker();
   });
  </script>
   </head>
   <body style="font-size:65%;">
       MASUKKAN TANGGAL: <input id="tanggal" type="text">
   </body>
   </html>

Tampilannya:


Datepicker merupakan salah satu solusi untuk memilih/input tanggal yang biasanya digunakan dalam suatu form, misalnya form pengisian tanggal lahir. Solusi yang lain mungkin dapat dengan menggunakan combo box yang menampilkan tanggal (1-31), semua bulan, dan range tahun. Menurut saya solusi yang kedua kurang elegan dan kurang enak dilihat :-P. Jika menggunakan datepicker, dari segi tampilan jauh lebih menarik. Datepicker dapat dibuat dengan menggunakan Javascript. Akan tetapi saat ini sudah ada yang lebih mudah, yaitu dengan menggunakan JQuery ;-). Oleh karena itu kali ini saya akan menulis bagaimana membuat datepicker menggunakan JQuery.

D.    Membuat Form Lengkap dengan tool tip

Tooltip adalah tampilan informasi dalam bentuk teks (bisa juga gambar) yang muncul ketika kita melakukan mouse over ke dalam suatu item di website. Biasanya Tooltip berbentuk kotak kecil yang melayang di atas item tersebut.
Cara termudah membuat Tooltip adalah dengan memanfaatkan properties tag HTML “title” seperti berikut :
<span title="Ini adalah Tooltip sederhana hihihi">Sentuh saya!</span>
Hasilnya ini : Sentuh saya!
Nah karena Tooltip di atas terlalu sederhana dan hanya bisa memuat informasi berbentuk teks saja, maka untuk membuat Tooltip yang lebih keren kita bisa memanfaatkan plugins jQuery.
Dibuat file yang dilengkapi css,js,jquery 1.4,  gambar dan bahan yang disertakan.

Script html
<html>
<head>
<meta http-equiv="Content-Type" content="text/html; charset=utf-8" />
  <link rel="stylesheet" type="text/css" media="screen" href="css/reset.css" />
    <link rel="stylesheet" type="text/css" media="screen" href="css/jquery.ketchup.css" />
    <link rel="stylesheet" type="text/css" media="screen" href="css/main.css" />
    
    <script type="text/javascript" src="js/jquery-1.4.js"></script>
    <script type="text/javascript" src="js/jquery.ketchup.js"></script>
    <script type="text/javascript" src="js/jquery.ketchup.validations.basic.js"></script>
    
    <script type="text/javascript"> 
    $(document) .ready(function() {
    $('#contoh') .ketchup();
    });
    </script>
</head>
<body>
  <form action="" id="contoh">
<div>
  <label for="username">Username</label>
  <input type="text" id="username" class="validate(required)" />
</div>
<div>
  <label for="password">Password</label>
  <input type="password" id="password" class="validate(required, minlength(5))" />
</div>
<div>
  <label for="cpassword">Ulangi Password</label>
  <input type="password" id="cpassword" class="validate(required, match(#password))" />
</div>
<div>
  <label for="keahlian">Keahlian</label>
  <p><input type="checkbox" name="cek" value="jquery" /> jQuery</p>
  <p><input type="checkbox" name="cek" value="ajax" /> Ajak</p>
    <p><input type="checkbox" name="cek" value="php" /> PHP</p>
    <p><input type="checkbox" name="cek" value="other" class="validate(rangeselect(1,3))" /> Lainnya</p>
    <div class="clear"></div>
</div>
<div>
  <label for="riwayat">Riwayat Pendidikan</label>
    <textarea id="riwayat" class="validate(rangelength(10,140))"></textarea>
</div>
  <div class="submit">
  <input type="submit" value="Proses" />
</div>
</form>
</body>
</html>
 
Tampilannya:



E.     Membuat Overlay Galery
Script html:

<!DOCTYPE html PUBLIC "-//W3C//DTD XHTML 1.0 Transitional//EN" "http://www.w3.org/TR/xhtml1/DTD/xhtml1-transitional.dtd">
<html>
<head>
      <link rel="stylesheet" type="text/css" href="css/overlay-basic.css">
    <script type="text/javascript" src="jquery.tools.min.js"></script>
    <script type="text/javascript"> $(document) .ready(function() { $("img[rel]") .overlay (); });
      </script>
</head>
<body>
<!-- elemen foto -->
<div id="photos">
      <img src="spy_small.jpg" rel="#mies1">
    <img src="khan_small.jpg" rel="#mies2">
</div>

<!-- overlays -->
      <div class="simple_overlay" id="mies1"><div class="close"></div>
      <img src="spy.jpg">
   
    <div class="details">
    <h3>Spy Next Door</h3><br />
    <p>Bob Ho (Jackie Chan), seorang ahli mata-mata CIA memutuskan menyudahi karirnya untuk menata hidupnya bersama tetangga sekaligus kekasihnya, Gillian (Amber Valletta).</p>
    <p>Namun Bob masih mempunyai satu misi yang harus ia selesaikan sebelum Gillian bersedia menikahinya, yaitu memenangkan hati anak-anaknya yang keras kepala dan tidak merestui hubungan mereka berdua.</p>
</div>
</div>

      <div class="simple_overlay" id="mies2"><div class="close"></div>
    <img src="khan.jpg">
   
    <div class="details">
    <h3>My Name is Khan</h3><br />
    <p>Film dimulai saat seorang anak, Rizwan Khan (Tanay Chheda), seorang muslim yang mengidap sindrom Asperger, hidup bersama ibunya (Zarina Wahab) di wilayah Borivali di Mumbai.</p>
    <p>Saat ia dewasa (Shahrukh Khan), Rizwan pindah ke San Fransisko dan hidup bersama adik dan iparnya.
    Selama disana, ia jatuh cinta pada Madira (kajol). Mereka menikah dan memulai usaha disana.
    Saat peristiwa 9/11, barulah konflik film dimulai.</p>
</div>
</div>
</body>
</html>



Tampilannya:




Kesimpulan
Manfaat Jquery adalah untuk memperindah tampilan website dengan animasi.
<script type="text/javascript" src="jquery.js"></script>
tag kode diatas berfungsi untuk mengimport file jquery, kode diatas pasti dibutuhkan apabila anda ingin menggunakan jquery pada website anda, setelah menambahkan tag kode diatas, tag kode selanjutnya adalah

ript>
function coba() {
$(document).ready(function(){
$(”#button1″).click(function(){
$(”#coba”).fadeOut(’slow’);
});
});
}
</script>
Penjelasannya adalah sebagai berikut :
·         $(document).ready(function(){ berfungsi untuk menjalankan semua perintah dibawah kode tersebut apabila dokumen html selesai di load semua. script ini menurut saya diperlukan dalam menggunakan jquery agar jquery dapat berjalan sempurna
·         $(”#button1″).click(function(){ script ini mempunyai arti bawah untuk komponen yang mempunyai ID dengan nama button1 dan dilakukan klik pada komponen tersebut maka akan menjalankan perintah di bawahnya.
·         $(”#coba1″).fadeOut(’slow’); script ini mempunyai fungsi untuk memberikan efek  animasi fade out pada komponen yang mempunyai ID dengan nama coba1.
diatas ada tanda # setelah nama komponen, apa artinya? artinya untuk mengakses komponen yang diberi nama dengan menggunakan tag “ID” maka untuk mengakses nya diberi tanda “#” baru nama komponen, untuk komponen yang diberi class pada css maka untuk mengakses nya diberi tanda “.” baru nama class nya. contohnya pemberian nama dengan tag ID seperti berikut :
<input type=”text” Id=”coba”> << komponen di samping ini telah diberi nama coba.

Read more »